09.24
0

Kabar menarik untuk kaum wanita, akan segera hadir tablet yang lebih mudah digunakan khusus untuk perempuan bernama ePad Femme. Tablet ini dimaksudkan untuk sebagai solusi bagi perempuan yang merasa kesulitan dengan iPad atau kindle yang sudah ada.

Untuk diketahui, perangkat ePad Femme dikembangkan di Timur Tengah oleh perusahaan Eurostar Group. Perangkat itu diklaim sebagai sebagai komputer tablet pertama di dunia yang dibuat khusus untuk perempuan.


Tablet Pertama Khusus Perempuan: ePad Femme


Komputer tablet berlayar 8 inci itu dilengkapi preloaded berlatar belakang merah muda dan sejumlah aplikasi tentang tema yang identik dengan perempuan seperti yoga, berbelanja, penurunan berat badan, dan memasak. 

Perangkat dengan wi-fi itu berjalan pada Android 4.0 dan memiliki 16GB penyimpanan internal.

"Tablet ini sudah berisi berbagai aplikasi sehingga Anda tinggal menyalakannya dan masuk ke resep memasak atau yoga," kata Mani Nair, Wakil Presiden Asosiasi untuk Pemasaran di Eurostar Group. "Ini adalah gadget sempurna untuk seorang perempuan yang mungkin menemukan kesulitan dalam hal mengunduh aplikasi."

Nair menegaskan bahwa ePad Femme tidak bermaksud seksis dan menjelaskan bahwa Eurostar Group memang berfokus pada aplikasi pre-loaded untuk kebanyakan produk mereka. 

Namun, Eman Al Nafjan, seorang feminis dan blogger asal Arab Saudi merasa bahwa ini hanyalah cara lain untuk memberikan informasi yang ditargetkan pada perempuan untuk menyenangkan suami mereka. 

Dia menjelaskan bahwa sudah banyak perempuan yang melek teknologi. Di negara-negara seperti Arab Saudi, perempuan memang menghabiskan banyak waktu online di rumah karena mereka tidak diizinkan untuk mengemudi atau perjalanan tanpa saudara laki-laki. 

"Siapa pun yang membuat tablet ini tidak memahami kami dengan baik," kata Al Nafjan. "Kami perempuan berada di rumah sepanjang waktu dan kami sangat melek teknologi." 

EPad akan dijual dengan harga sekitar US$190 (Metronews)