16.44
0
Terlihat cantik dan sehat tentu idaman setiap wanita. Tak ayal, demi mewujudkan hal tersebut, banyak wanita yang rela mengeluarkan banyak uang demi kosmetik mahal hingga operasi bedah.

Namun dua hal itu tidak selamanya menjadi acuan. Ada cara yang jauh lebih murah dan mudah. Yakni dengan mengonsumsi sejumlah sayuran.

8 Sayuran Berguna Untuk tampil Sehat dan Cantik


Dilansir dari Dailymail oleh Republika, sedikitnya ada delapan sayuran yang dapat memberi manfaat kulit tubuh anda terlihat bersih, mata lebih cerah dan tubuh lebih bugar.

1. Bayam

Berbagai manfaat yang ada pada bayam dapat memberikan efek positif terhadap kesehatan dan penampilan secara menyeluruh. Bayam sarat dengan kandungan zeaxanthin dan lutein karotenoid yang dapat membuat mata terlihat muda dan lebih cerah.

Bayam juga kaya akan zat besi yang dapat membuat anda lebih sehat. Jadi mengosumsi bayam setiap hari memberikan manfaat kesehatan bagi kulit. Untuk memperkaya rasa, anda bisa menambahkan minyak zaitun dan keju biru pada salad maupun sayur bayam.

2. Kubis Merah

Selain memiliki warna yang menarik, kubis merah kaya akan mineral yang baik untuk kesehatan. Setiap porsi kubis merah mengandung yodium dan sulfur dalam jumlah tinggi yang dapat membersihkan kulit serta membuat kulit lentur.

Mengunyah kubis merah juga bisa mengeluarkan racun-racun yang mengendap dalam tubuh dan kulit. Kubis merah sama baiknya dimakan mentah maupun direbus.

3. Daun Kol (Kale)

Satu porsi daun kol yang kaya akan vitamin K yang dapat mencegah osteoporosis dan penyakit jantung. Selain itu, dapat membuat kulit bercahaya dan terlihat sehat alami.

Jenis yang lebih kaya manfaat dari sayuran ini adalah Winterbor Kale. Varietas tersebut tidak hanya kaya vitamin K tetapi mengandung serat tinggi untuk menjaga kolesterol dan tekanan darah.

4. Bit (Beets)

Sayuran yang terkenal dengan warna ungu atau merah muda ini perlu dipertimbangkan untuk masuk dalam menu diet anda. Sayuran ini berfungsi sebagai makanan kecantikan karena membantu menghilangkan noda pada kulit, sebagai pelembab kulit dan membantu menghilangkan garis-garis halus.

Selain itu, bit bisa membantu proses metabolisme dalam tubuh dengan komponen betaine. Dengan demikian, mengonsumsi sayuran ini juga bisa mengontrol berat badan dan menjadikan kulit lebih sehat. Cara mudah mengonsumsi bit yakni dengan dijus.

5. Terong

Terong ungu terlihat mengkilap sama seperti khasiatnya yang dapat menjadikan kulit lebih halus dan bercahaya. Sayuran ini mengandung komponen khusus yang disebut nasunin yang membuat warna terong menjadi ungu. Zat tersebut juga berfungsi mencegah penyebaran sel-sel kanker karena mengurangi suplai darah yang dibutuhkan sel untuk berkembang biak.

Nasunin juga berfungsi mencegah radikal bebas masuk ke dalam otak yang bisa merusak neuron yang menyebabkan penyakit Alzheimer.

6. Kemangi (Basil)

Kemangi sangat khas dengan wanginya. Sayuran ini sering dihidangkan sebagai lalapan.

Kemangi kaya akan antioksidan terutama eugenol yang bermanfaat bagi kesehatan dan kualitas kulit. Eugenol dapat mencegah pembiakan sel-sel kanker serviks dan mencegah kerusakan lebih lanjut pada tubuh.

7. Brussels Sprouts

Sayuran ini seperti kubis dengan ukuran sangat kecil dan berwarna hijau segar. Brussels Sprouts kaya akan senyawa sulfur yang dapat mencegah pertumbuhan tumor dengan menghambat enzim tertentu yang memicu pertumbuhan abnormal dalam tubuh Anda.

Berdasarkan studi ilmiah, mengonsumsi brussels sprouts memberikan pasokan harian senyawa sulfur. Zat ini berfungsi meminimalkan kemungkinan infeksi, peradangan dan rheumatoid arthritis.

8. Paprika Merah (Red Bell Lada)

Paprika merah merupakan salah satu sumber terbaik dari vitamin C, yang berperan dalam meningkatkan pertumbuhan sel-sel darah putih yang membatasi jumlah bakteri dan kuman dalam tubuh.

Dengan kandungan vitamin C dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membuat tubuh lebih rendah berisiko infeksi. Paprika merah bermanfaat mencegah kulit kerut karena jumlah vitamin C yang tinggi. Nutrisi ini juga merangsang produksi kolagen, yang merupakan kunci untuk mencapai kulit tampak muda.