Kisah berikut ini akan benar-benar membuat Anda tercengang. Adalah Sam Derry-Woodhead, pemuda berusia 18 tahun asal Inggris yang hilang selama 3 hari di pedalaman Australia. Demi bertahan hidup, pemuda ini pun meminum air kencing!
Awalnya, Sam hilang dari kawasan peternakan Upshot Station, 130 km dari Kota Longreach, Queensland, Australia. Di tempat itu, dia berlibur sebagai backpacker dan bekerja 10 hari sebagai koboi.
"Dia mencoba meminum air kencingnya sendiri dan itu pengalaman yang tidak pernah dilakukan sebelumnya dan dia merasa shock dengan itu," kata ibu Sam, Claire Derry.
Sam Derry-Woodhead, solo traveler yang hilang di pedalaman Australia (The Sydney Morning Herald/Facebook) |
Sam melakukan segala cara untuk bertahan hidup. Dia pun juga meminum air larutan untuk lensa kontaknya agar tidak kehausan. Terang saja, cuaca di sekitar tempatnya ditemukan memiliki suhu rata-rata 39 derajat Celcius. Bahkan, dua relawan dari State Emergency Service dibawa ke rumah sakit karena terpapar cuaca panas.
Untungnya, tim SAR akhirnya berhasil menyelamatkan Sam dari celana rugby berwarna putih. Dia menggunakannya untuk membuat tanda SOS, yang akhirnya ditemukan oleh helikopter.
"Saya mengambil semua pakaian yang saya punya dan membuat tanda SOS di tempat terbuka. Saya menggunakan sweter, beberapa pasang celana pendek dan membentangkannnya di luar untuk membuat tanda SOS sebesar mungkin," kata Sam.
Dokter mengatakan, turis ini diselamatkan beberapa jam tepat sebelum kematian. Saat ditemukan, Sam kehilangan berat badan sampai 15 kg dalam kondisi dehidrasi dan kulitnya terbakar matahari. (Detik)